Pada hari Minggu 10 November 2013, mulai pukul 06.00 warga Desa Ciburial sudah mulai berdatangan di Bale Desa Ciburial. Mereka berkumpul pagi-pagi sekali di bale Desa Ciburial karena dijadwalkan pada 06.30 WIB akan dilakukan perjalanan menuju Kampung Sekejolang. Adapun acara pagi tersebut adalah Gerak Jalan Santai dan Bakti Sosial.
Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dari Gebyar Muharram 1435 H sekaligus juga turut menyambut Hari Pahlawan yang bertepatan jatuh pada hari itu. Jarak tempuh kegiatan gerak jalan santai ini kurang lebih 10 Kilometer, di mulai dari Bale Desa Ciburial berkeliling kampung dan Finish di Kampung Sekejolang.
Di lokasi tujuan, Kampung Sekejolang, peserta gerak jalan melakukan botram bareng, pengundian doorprize, dan serah terima paket bantuan berupa pakaian dan Al-Qur’an.