Pemerintah Desa Ciburial (Desa Ciburial Berbasis TIK) meraih penghargaan sebagai Komunitas Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Terbaik se-Jawa Barat Tahun 2016. Penganugerahan Kominfo Awards 2016 tersebut berlangsung di Krakatau Convention Hall Hotel Horison Bandung, Rabu (7 Desember 2016). Gelaran Kominfo Awards yang di selenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Diskominfo Jabar ini telah berlangsung sejak tahun 2014 lalu. Kominfo Awards merupakan bentuk apresiasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat terhadap para pihak di Provinsi Jawa Barat yang telah menunjukkan prestasi dalam bidang Komunikasi dan Informatika.
Tagar: ciburial
Sungai merupakan sumber air yang sangat penting untuk menunjang kehidupan manusia. Sungai juga menjadi jalan air alami untuk dapat mengalir dari mata air melewati berbagai alur sungai menuju samudera, danau, laut atau ke sungai yang lain secara dinamis. Kedinamisan aliran sungai sangat dipengaruhi oleh faktor cuaca, karakteristik aliran sungai dan pola hidup masyarakat yang bertempat tinggal di sekitar sungai. Kualitas dan kuantitas sungai sangat dipengaruhi oleh perubahan-perubahan iklim sesuai dengan perkembangan lingkungan yang terjadi dan pola hidup masyarakat sekitar sungai.
Si Cibu awalnya merupakan akronim dari Sistem Informasi Desa Ciburial. Pertama kali dipublikasi pada tahun 2009 pada pelaksanaan Pordes Ciburial 2009 dan menjadi maskot pada event tersebut. Dalam perkembangannya Si Cibu diakuisisi menjadi maskot Desa Ciburial, hingga saat ini. Sejak tahun 2013 hingga saat ini digunakan sebagai plakat resmi Pemerintah Desa Ciburial.
Olahraga adalah proses sistematik yang terdiri atas setiap kegiatan dan usaha yang dapat membantu perkembangan atau pun membina potensi–potensi jasmaniah dan rohaniah seseorang sebagai perorangan, atau pun anggota masyarakat. Olahraga dapat berupa permainan, pertandingan, serta prestasi puncak di dalam pembentukan manusia yang memiliki ideologi yang seutuhnya dan berkualitas yang didasarkan pada dasar negara dan Pancasila (Cholik Mutohir). Seni merupakan perbuatan yang timbul dari perasaan yang bersifat indah, sehingga mampu menggetarkan hati dan perasaan manusia (Ki Hajar Dewantara). Pekan Olahraga & Seni Desa Ciburial Tahun 2016 merupakan salah satu media untuk membina potensi potensi masyarakat Desa Ciburial di bidang Olahraga dan Kesenian.
Pembukaan Pekan Olahraga dan Seni Tingkat Desa (Pordes) Ciburial Tahun 2016 Minggu, 25 September 2016 08.00 s.d. 17.00 WIB Balai Desa Ciburial Estimasi Hadirin: 500 Orang
Lomba Balita Sejahtera tingkat Desa Ciburial 2016 sukses digelar Tim Penggerak (TP) PKK Desa Ciburial. Kegiatan lomba dilaksanakan pada Rabu, 24 Agustus 2016 di Gedung Serbaguna (GSG) Ciburial. Acara dimulai dari pukul 08.00 sampai dengan pukul 12.00 WIB.
Upacara bendera dalam rangka Peringatan HUT ke-71 RI Tingkat Desa Ciburial Kec. Cimenyan Kab. Bandung, berlangsung di lapangan Balai Desa Ciburial, Rabu (17/8/2016). Pada upacara ini Kepala Desa Ciburial, Imam Soetanto, S.E. bertindak sebagai inspektur upacara.
Dana Desa Ciburial pada Tahun 2016 sebesar Rp.709.070.700,- dialokasikan untuk kegiatan bidang pembangunan desa, terdiri dari: Pembangunan Drainase Jalan Lebaksiuh sebesar Rp.134.070.700,- Pembangunan Drainase Ruas Jalan Cibengang sebesar Rp.50.000.000,- Pembanguan/Penambahan Ruang Polindes sebesar Rp.50.000.000,- Peningkatan Kualitas Jalan Cikurutug sebesar Rp.60.000.000,- Peningkatan Kualitas Jalan Cibengang (Lanj.) sebesar Rp.130.000.000,- Peningkatan Kualitas Jalan Sekejolang sebesar Rp.135.000.000,- Pembangunan Bak Penangkap Air dan Pipanisasi Sekepalita sebesar Rp.75.000.000,- Pembuatan Sumur Bor sebesar Rp.75.000.000,-
Berikut ini kami sajikan Profil Kades dan Perangkat Desa Ciburial dalam bentuk Video. Informasi lebih lengkap dan lebih lanjut, silakan menghubungi kami di halaman Kontak Kami. Profil Kades dan Perangkat Desa Ciburial sebagaimana digambarkan dalam video adalah kondisi per tanggal 30 Maret 2016. Data Profil Kades dan Perangkat Desa Ciburial yang paling mutakhir bisa di lihat di halaman Profil Pemerintah Desa. Selamat menyaksikan: Video Profil Kades dan Perangkat Desa Ciburial + Musik Video Profil Kades dan Perangkat Desa Ciburial (Tanpa Musik) Kritik/Saran/Masukan silakan disampaikan melalui halaman Kontak Kami, atau langsung menuliskan pada form komentar di bawah ini.