Freelancer Indonesia – Indonesia diprediksi akan memiliki presentase hampir sama dengan Amerika Serikat tentang banyaknya pekerja lepas atau freelancer sebagai ladang tambah penghasilan. Di Amerika, freelancer bahkan bisa mendapatkan sekitar US$ 1.000 per bulan, murni hanya dari freelancing. Dan di Indonesia sendiri, sudah banyak freelancer Indonesia yang membuktikan nominal jutaan rupiah masuk ke rekening pribadi. Potensi pemasukan luar biasa dari freelancing mendorong minat masyarakat untuk menjajal profesi satu ini. Jika Anda salah satunya, maka Anda patut mengetahui beberapa hal penting berikut sebelum menapaki karir sebagai freelancer Indonesia.