Mengangkat Sel Kulit Mati Dengan Masker Pisang

Mengangkat Sel Kulit Mati Dengan Masker Pisang

Mengangkat Sel Kulit Mati Dengan Masker Pisang
Mengangkat Sel Kulit Mati dengan Masker Pisang

Setiap wanita umumnya mengidamkan kulit yang mulus, bersih, dan terlihat cerah. Kaum hawa juga ingin memiliki kulit yang bebas dari masalah seperti jerawat hingga kulit mati. Untuk masalah kulit mati, sebenarnya hal ini bukanlah permasalahan yang cukup serius. Namun demikian, apabila diabaikan begitu saja, maka bisa memicu permasalahan seperti munculnya komedo ataupun jerawat. Tentu, hal ini harus diperhatikan.

Untuk mengatasi masalah tersebut, ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Kita bisa memanfaatkan pisang. Pisang? Ya, buah pisang bisa dimanfaat sebagai masker wajah yang akan memberikan manfaat bagi kulit, salah satunya adalah menutrisi kulit dengan baik sehingga membuatnya tetap sehat dan lembab. Pembuatannya juga cukup mudah. Adapun bahan-bahan yang perlu disiapkan adalah 1 buah pisang dan 3 sdm madu.

Cara membuat dan mengaplikasikannya adalah sebagai berikut :

Lembutkan buah pisang dengan cara diblender. Anda juga bisa meremasnya dengan tangan. Lalu tambahkan madu dan aduk rata. Apabila kedua bahan telah tercampur rata, dan terlihat sudah membentuk masker, maka langsung aplikasikan ke kulit wajah. Oleskan ke wajah secara merata sambil dipijat-pijat lembut. Diamkan selama kurang lebih 10 menit, lalu bilas menggunakan air hangat. Anda bisa memberikan sentuhan terakhir dengan mengaplikasikan pelembab alami seperti minyak zaitun.

Mengaplikasikannya secara rutin setidaknya 2 kali dalam seminggu dapat membuat kulit jadi lebih lembut, sehat, halus, dan bebas dari sel kulit mati penyebab jerawat dan komedo. Adapun vitamin E dalam buah pisang diketahui dapat mengangkat sel kulit mati dengan baik serta membuat kulit jadi lebih halus, kencang, dan tampak awet muda. Di sisi lain, kandungan nutrisi dalam madu dipercaya dapat membuat kulit lebih segar, cerah, dan mempesona.

Bagaimana, cukup mudah bukan? Jika anda ingin mengangkat sel kulit mati dengan cara sederhana dan mudah, maka masker wajah kombinasi antara pisang dan madu ini bisa menjadi pilihan yang baik untuk diaplikasikan. Kulit jadi lebih sehat dan bebas jerawat. Tertarik mencoba?

Anda bisa melihat artikel seputar kesehatan dan kecantikan lainnya di stronglola.com.
***

Tinggalkan sebuah komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Enable Notifications OK No thanks