Pentingnya investasi di negeri sendiri, tentu adalah salah satu cara agar kita bisa membantu Indonesia untuk mengatasi berbagai permasalah bangsa. Dengan demikian selain mendapatkan keuntungan untuk pribadi, kita juga turut mendorong Indonesia menuju arah yang lebih baik. Oleh karena itu, tentu kita sebagai warga Negara yang memiliki kelebihan dana untuk investasi, baiknya untuk melakukan investasi di dalam negeri daripada di Negara orang lain. Hal tersebut agar, negeri kita tercinta ini mampu bersaing di era globalisasi.
- Meningkatkan Ekonomi Negara
Peningkatan ekonomi yang sangat besar tentu sangat di harapkan seluruh masyarakat Indonesia agar dapat terciptanya Negara yang sejahtera. Oleh karena itu, peranan investor ini mampu mendorong berbagai potensi yang ada di Indonesia agar dapat di maksimalkan. Tentu hal tersebut harus kita dukung bersama, pasalnya dengan ada dukungan dari para investor lokal dan internasional, hal tersebut dapat terwujud. Dengan demikian, tentu akan meningkatkan ekonomi Negara Indonesia menuju arah yang lebih baik.
- Menumbuhkan Usaha Baru
Sudah kita ketahui bersama, bahwa Negara yang berkembang tentu memiliki berbagai perusahaan besar di dalam negeri yang mampu bersaing di manca Negara. Oleh karena itu, pertumbuhan investasi tersebut diharapkan dapat menciptakan berbagai usaha yang produktif.
- Mengurangi Pengangguran di Indonesia
Dengan adanya investasi tersebut tentu akan menciptakan sebuah perusahaan yang baru, dan tentunya akan menciptakan lowongan pekerjaan yang akan mengurangi jumlah pengangguran di Indonesia. Pasalnya dengan pertumbuhan investasi yang tinggi, akan menciptakan sebuah usaha baru.
- Menciptakan Keseimbangan Kesenjangan Sosial
Kesenjangan sosial yang terjadi dan sangat besar, tentu harus kita minimalisir untuk menghindari berbagai dampak negative yang akan terjadi. Dengan terserapnya lapangan pekerjaan yang tinggi, tentu akan mengurangi pengangguran dan memberantas kemiskinan. Dengan demikian, tentu akan sangat mempengaruhi kesenjangan sosial.
- Penghasilan Jangka Panjang
Jika dilihat dari sisi keuntungan bagi orang yang melakukan investasi, tentu investasi adalah salah satu cara untuk mendapatkan penghasilan dengan jangka panjang dan tidak perlu memakan banyak waktu bagi investor. Hal tersebut tentu lebih baik jika kita hanya menyimpan uang untuk tabungan, namun uang tersebut tidak produktif dan bermanfaat. Berbeda dengan kelebihan uang yang Anda miliki di pergunakan untuk kepentingan investasi di lembaga pemerintah non kementerian seperti BKPM. Selain mendapatkan penghasilan jangka panjang, juga Anda turut serta membantu pertumbuhan bangsa. ***